Buat teman-teman yang sedang ada hajatan biasanya butuh label untuk undangannya, nah kebetulan baru-baru ini adik ipar saya mo nikahan, sibuk cari2 desain yg lama akhirnya saya bikin ulang desainnya di Ms Word. Kebetulan label yang dipakai jenis Tom & Jerry No. 103 yang berisi 12 label.
Desain yang saya buat ini sudah dites dan diprint di printer Epson T13X dan hasilnya memuaskan.
Cara Pakai :
Filenya terdiri dari 2, yaitu file Ms Word untuk desain, dan File Excel untuk databasenya, jadi jangan isi namanya di file word, tapi isi di excelnya, nah nanti printnya baru dari Word.
- Buka file undangan_cetak.xls
- Edit dan isi nama-nama undangannya sesuai kolom yang disediakan
- Isinya terdiri dari 12 kolom dan waktu diprint satu baris excel akan jadi satu halaman di word.
- setelah selesai simpan file excel dan tutup
- selanjutnya buka file word Undangan_TJ103
- Klik Yes jika ada pertanyaan Opening this document bla bla bla
- kemudian klik menu Mailings dan pastikan Preview Results dalam posisi terpilih
- untuk memilih halaman klik tombol panah <1 >, tiap halaman di sini diambil dari data excel tiap barisnya
- selanjutnya tinggal print
Download File: undangan_cetak Undangan_TJ103 (Label Tom & Jerry)
saya mau nanya distributor t&j di jogja dmn alamatnya? no telp nya brp? krn toko kami blm punya label t&j. kami ingin melengkapi koleksi kami,krn bbrp pelanggan kami mencari label ukuran f4,sedangkan kami tdk punya. ini email sy masghomo@gmail.com. terimakasih!
BalasHapus